Tips memanjangkan rambut dengan bahan herbal

memanjangkan rambut

Rambut adalah mahkota bagi seorang wanita, sekarang ini banyak sekali jenis mode rambut yang digunakan oleh para wanita atau pun pria dari mulai pendek sampai panjang, namun mode rambut panjang masih menjadi trend para wanita karena wanita yang memiliki rambut panjang akan terlihat feminim dimata para pria. Tapi untuk membuat rambut itu panjang diperlukan waktu yang cukup lama, padahal kita menginginkan rambut panjang dengan cepat, adakah solusi yang bisa dilakukan untuk mempercepat pertumbuhan rambut?

Sebenarnya ada solusi untuk mempercepat pertumbuhan rambut dan kali ini saya akan membahasnya. Tapi ini adalah sekedar tips agar masa pertumbuhan rambut menjadi semakin cepat, jadi jika kalian menerapkan tips ini rambut kalian tidak langsung tumbuh dengan cepat tetapi juga harus menunggu proses pertumbuhan alaminya. Berikut ada beberapa tips mempercepat pertumbuhan rambut dengan cara alami.
  1. Yang pertama menggunakan santan
  2. Santan yang seperti kita ketahui adalah salah satu bahan untuk membuat sayur ini ternyata mempunyai manfaat untuk mempercepat pertumbuhan rambut lho, selain itu apabila kalian menggunakan cara ini rambut kalian akan terlihat mengkilap dan lembut rasanya. Cara penggunaannya adalah ambil air santan antara 300 sampai 500 ml lalu bilaskan kerambut sampai kulit rambut hingga merata kemudian tutuplah rambut yang sudah dibasahi tadi dengan handuk dan tunggu sekitar 15 sampai 20 menit, setelah selesai bilaslah rambut kalian dengan air dingin sampai bersih.
  3. Yang kedua menggunakan putih telur
  4. Putih telur selain enak untuk dimakan ternyata mempunyai manaat untuk memanjangkan rambut juga to, berikut cara penggunaanya, ambillah tiga butir telur yang sudah dipisahkan dengan kuningnya, aduk putih telur itu sampai merata lalu oleskan pada rambut sampai rata hingga kulit kepala sambil dipijat, jika sudah diamkan saja antara 5 sampai 10 menit sampai nutrisi pada telur itu meresap ke akar rambut. Jika sudah selesai bilas dengan air sampai bersih, tetapi mungkin jika menggunakan cara ini rambut akan berbau amis.
  5. Yang ketiga menggunakan minyak zaitun
  6. Minyak zaitun memang mempunyai banyak manfaat, sejak jaman dulu minyak ini memang dikenal sebagai bahan untuk merawat rambut dan juga mempercepat pertumbuhannya, jadi kalian juga bisa menggunakan cara ini. Ambillah minyak zaitun kemudian teteskan pada rambut sehabis keramas, pijat sampai rata lalu diamkan semalam saja dan dipagi harinya jangan lupa untuk membersihkannya dengan air.
  7. Yang keempat menggunakan teh hijau
  8. Teh hijau dikenal mempunyai kandungan antioksidan yang berguna untuk membuat sirkulasi darah menuju kerambut menjadi lebih baik, cara penggunaannya sebagai berikut, seduh teh hijau lalu bilaskan air seduhan tadi ke rambut hingga kekulit kepala sampai rata. Tunggu sekitar 20 menit sambil ditutup dengan handuk, jika sudah selesai bilas dengan air sampai bersih.
  9. Yang terakhir ini menggunakan air putih
  10. Air putih memang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita salah satunya untuk rambut, apabila kalian meengkonsumsi air putih setidaknya 8 gelas tiap harinya akan membuat rambut kalian sehat dan juga cepat tumbuh karena air putih baik untuk memulihkan ses-sel rambut yang rusak.
Mungkin cuma itu beberapa tips agar rambut bisa cepat tumbuh, apabila kalian berminat bisa mencobanya, semoga postingan saya kali ini bisa berguna untuk kalian semua dan saya mengucapkan terima kasih karena kalian sudah mampir di blog http://secaraherbal.blogspot.com ini.
Tips memanjangkan rambut dengan bahan herbal 9 Out Of 10 Based On 10 Ratings. 9 User Reviews.
Share 'Tips memanjangkan rambut dengan bahan herbal' On ...

Ditulis oleh: Unknown - Tuesday, July 23, 2013

Belum ada komentar untuk "Tips memanjangkan rambut dengan bahan herbal"

Post a Comment